Camat Wajo Benyamin, Resmikan Kontainer Makassar Recover
Walaupun status kasus Covid-19 di Kota Makassar telah turun menjadi level dua, Benyamin menekankan agar masyarakat tidak lengah.
Demikian dikemukakan Camat Wajo, Benyamin B Turupadang ketika meresmikan kontainer Makassar Recover (MR) di Kelurahan Malimongan Tua, Jum’at (5/11/2021).
Peresmian turut disaksikan oleh Danramil, Kapolsek yang diwakili oleh Wakapolsek Kecamatan Wajo, Lurah, serta Babinsa dan Binmas Malimongan Tua.
Benyamin mengingatkan agar warga Kota Makassar, khususnya di wilayah kerjanya supaya tetap mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19.
Selain itu, Ia pun sedikit menggambarkan program Wali Kota dan Wakilnya mengenai ‘Makassar Recover’.
Kepada ibu Lurah Malimongan Tua beserta staf, Camat Benyamin berterima kasih karena sudah memberikan pelayanan yang baik buat masyarakat.
“Tolong ini dijaga, kalau perlu ditingkatkan lagi”, tambahnya.
selain sebagai posko penganan kesehatan Covid-19. Kontainer MR yang dikenal dengan multi fungsi ini juga bisa dimanfaat dengan kegiatan lainnya, salah satunya adalah kegiatan Posyandu.